Minggu, 01 Juli 2012

Panduan Diagnosis dan Tata Laksana ISK pada Bayi dan Anak

American Academy of Pediatrics (AAP) mempublikasikan panduan mengenai diagnosis dan penatalaksanaan infeksi saluran kemih (ISK) pada bayi dan anak usia 2-24 bulan dengan demam. Panduan ini terdapat dalam edisi September di jurnal Pediatrics.
Beberapa rekomendasi dari AAP mengenai diagnosis dan penatalaksanaan ISK pada bayi dan anak usia 2-24 bulan dengan demam adalah:
  • Diagnosis infeksi saluran kemih ditegakkan dari spesimen urin dengan piuria dan 50.000 koloni organisme uropatogen/mL atau lebih.
  • Untuk memfasilitasi diagnosis dan terapi ISK rekuren, sebaiknya dilakukan pemantauan setelah 7-14 hari terapi anti-mikroba.
  • Untuk mendiagnosis abnormalitas anatomi, dilakukan pemeriksaan USG pada ginjal dan kandung kemih.
  • Karena evidence dari 6 studi terbaru tidak mendukung penggunaan profilaksis anti-mikroba untuk mencegah ISK rekuren dengan demam pada bayi tanpa vesicoureteral reflux (VUR) atau VUR grade 1-4, voiding cystourethrography (VCUG) tidak direkomendasikan secara rutin setelah ISK yang pertama.
  • VCUG direkomendasikan bila USG ginjal dan kandung kemih menunjukkan adanya hidronefrosis, jaringan parut, atau VUR high-grade, atau obstruksi uropati atau keadaan klinik yang atipikal atau kompleks.
  • Bayi dan anak dengan ISK rekuren dan demam sebaiknya dilakukan VCUG.
ISK yang akut diberikan terapi anti-mikroba untuk mengeliminasi infeksi, mencegah komplikasi, dan mengurangi kemungkinan kerusakan ginjal. Anti-mikroba diberikan selama 7-14 hari.
Antibiotik oral yang diberikan menurut AAP antara lain:

Antibiotik
Dosis
Amoxicillin/clavulanate
20-40 mg/kg/hari, dibagi dalam 3 dosis
Sulfonamide
Trimethoprim-sulfamethoxazole
Sulfisoxazole
6-12 mg/kg/hari trimethoprim dan 30-60 mg/kg/hari sulfamethoxazole, dibagi dalam 2 dosis
120-150 mg/kg/hari, dibagi 4 dosis
Cephalosporin
Cefixime
Cefpodoxime
Cefprozil
Cefuroxime axetil
Cephalexin
8 mg/kg/hari, 1 kali sehari
10 mg/kg/hari, dibagi 2 dosis
30 mg/kg/hari, dibagi 2 dosis
20-30 mg/kg/hari, dibagi 2 dosis
50-100 mg/kg/hari, dibagi 4 dosis

Selain itu, antibiotik parenteral yang diberikan menurut AAP antara lain:

Antibiotik
Dosis
Ceftriaxone
75 mg/kg, tiap 24 jam
Cefotaxime
150 mg/kg/hari, dibagi dalam dosis tiap 6-8 jam
Ceftazidime
100-150 mg/kg/hari, dibagi dalam dosis tiap 8 jam
Gentamicin
7,5 mg/kg/hari, dibagi dalam dosis tiap 8 jam
Tobramycin
5 mg/kg/hari, dibagi dalam dosis tiap 8 jam
Piperacillin
300 mg/kg/hari, dibagi dalam dosis tiap 6-8 jam
Panduan yang baru ini diharapkan bermanfaat dalam diagnosis dan penatalaksanaan ISK pada bayi dan anak usia 2-24 bulan dengan demam. (HLI)


Referensi:
1.    AAP issues guideline for UTI management in children. Available from: http://www.medscape.com/viewarticle/748775
2.   Urinary tract infection: clinical practice guideline for the diagnosis and management of the initial UTI in febrile infants and children 2 to 24 months. Pediatrics 2011;128(3):595-610.

Sumber: http://www.kalbemed.com/News/tabid/229/id/1651/Panduan-Diagnosis-dan-Tata-Laksana-ISK-pada-Bayi-dan-Anak.aspx

0 komentar:

Posting Komentar